Mobile Legends

Kelebihan Hero Grock Mobile Legends Untuk Tim Kalian

· 1 min read >
kelebihan hero grock

Kelebihan Hero Grock (Fortress Titan)

Kelebihan hero grock sang fortress titan ini tidak perlu diragukan lagi. Hero yang belum lama baru dirilis ini memiliki kisah yang cukup menarik. Kabarnya kisah hero ini memiliki umur yang panjang dan memiliki kemampuan untuk menjaga alam. Hero ini di desain dengan tubuh yang besar dan dipenuhi dengan batu. Terdapat beberapa tumbuhan yang tumbuh di sekujur tubuh hero ini. Dan terdapat potongan benteng di dalam bahu grock. Untuk mendapatkan hero ini kalian perlu mengeluarkan 599 diamond. Bagi kalian yang ingin mengetahui kelebihan hero grock yuk simak informasi game berikut ini..

  1. Daftar Isi

    Kelebihan Hero Grock Skill Pasif : Ancestral Gift

Grock memiliki kelebihan meningkatkan kecepatan berjalan sebanyak 10% dan memiliki 26-180 pertahanan fisik dan magic ketika mendekati tower atau tembok. Jika level yang dimainkan semakin tinggi, pertahanan tersebut akan semakin meningkat. Sehingga hero yang satu ini dapat memperkuat pertahanan tim kalian dengan baik.

  1. Kelebihan Hero Grock Skill 1 : Power of Nature

Ketika musuh mendekat dan ingin menyerang, grock akan mengangkat senjatanya ke musuh dan memberikan 300 serangan fisik pada musuh. Selain itu grock juga akan memperlambat kecepatan berjalan musuh selama dua detik. Semakin lama senjatanya diangkat, maka serangan yang diberikan untuk musuh semakin besar. Skill ini sangat membantu kalian untuk menghadapi musuh-musuh yang kalian takutkan.

  1. Kelebihan Hero Grock Skill 2 : Guardian’s Barrier

Jika musuh mulai mendekati grock dan grock mulai menembakkan gelombang kejut ke target yang diarahkan nantinya akan menghasilkan 300 serangan fisik. Selanjutnya gelombang tersebut akan menjadi batu dan dapat menahan musuh selama 5 detik. Batu ini tidak bisa ditembus oleh musuh dengan berjalan. Memang cukup sulit untuk menembus pertahanan tank yang satu ini.

  1. Kelebihan Hero Grock Skill Ultimate : Wild Charge

Pada saat grock berlari ke depan akan menghasilkan 300 serangan fisik ke arah musuh. Jika grock mendorong musuh ke tembok maupun tower. Dengan kemampuan ini grock akan mendapatkan tambahan 450 serangan fisik atau physical damage dan akan terjadi pengurangan kemampuan cooldown sebanyak 30%. Itulah kelebihan hero grock yang dapat membuat tim kalian semakin GG di arena mobile legends. Bagaimana tertarik untuk mencobanya?